Peluang Investasi Potensial di Palangkaraya

Palangkaraya adalah kota terbesar sekaligus ibukota propinsi Kalimantan Tengah, serta kota dengan luas wilayah terbesar di Indonesia. Kota ini masih dalam pembangunan sehingga Anda tidak akan menemukan gedung yang tinggi seperti di kota-kota besar lainnya. Selain itu, Anda akan leluasa menjelajahi kota karena tidak ada istilah “macet” disertai dengan kondisi jalan raya cukup baik. Dilihat dari potensinya, kota ini cocok untuk dijadikan kota wisata yang istimewa layaknya Singapura. Sayangnya, proses menuju impian tersebut berjalan lamban. Oleh karena itu, kota ini perlu dibangun sedemikian rupa melalui investasi dari orang-orang yang profesional.

Terlepas dari gambaran mengenai kota Palangkaraya, saya selaku penduduk kota ini bermaksud untuk memberikan semacam petunjuk atau peta kepada orang-orang yang kelebihan ekonomi dan ingin berinvestasi. Berikut ini bisnis premium yang layak dilakukan di kota ini.

 

Real Estate

Kondisi perumahan yang ada di Palangkaraya pada dasarnya sudah cukup baik atau dapat dikatakan standar. Namun demikian, tidak ada salahnya Anda membangun kompleks perumahan premium (misalnya rumah minimalis) untuk mengundang penduduk baru dengan target yang istimewa.

Pusat Hiburan

Kota Palangkaraya dapat dikatakan sebagai kota yang miskin akan tempat hiburan. Masyarakat biasanya lebih senang berbelanja. Ya, dilihat dari sisi konsumerisme, masyarakat kota ini kebanyakan suka berbelanja. Oleh karena itu, saya anjurkan untuk membangun pusat perbelanjaan terbaik. Selain itu, bioskop dan pusat olahraga juga dibutuhkan. Intinya, tempat-tempat yang menjadi pusat hiburan sangat dibutuhkan di kota ini.

Infrastruktur

Kondisi infrastruktur di kota ini masih membutuhkan perbaikan meskipun nyatanya selalu ada perbaikan. Namun demikian, perbaikan yang dimaksud alangkah baiknya dilakukan oleh orang-orang profesional yang mengerti desain dan benar-benar menangani permasalahan infrastruktur kota. Kebanyakan entitas yang menangani infrastruktur kota bersifat tidak profesional sehingga proses pembangunan terkesan lamban dan abal-abal. Hal tersebut dimisalkan dengan kondisi jalan raya yang baru saja diperbaiki menjadi cepat berlubang ketika digenangi hujan sehingga rusak kembali.

Masing-masing orang memiliki pandangan yang berbeda terhadap potensi-potensi kota Palangkaraya. Saya hanya berpendapat berdasarkan apa yang saya rasakan dan itu relatif bagi orang lain. Jika saudara(i) berminat, silahkan telusur berbagai hal yang berhubungan dengan kota ini, baik terjun langsung ke lapangan maupun melalui relasi. Dalam hal ini, saya hanya membuka pemikiran Anda untuk tidak menyia-nyiakan peluang. Saya selaku penduduk kota ini akan merasa sangat bangga jika Palangkaraya dapat menyamai kota-kota yang sudah maju. Terima kasih telah membaca artikel ini. Semoga bermanfaat, salam hangat.

Postingan populer dari blog ini

Manfaat Teknologi Informasi dan Komunikasi di Bidang Ekonomi

Sistem Pendukung Manajemen

Kalakai (Stenochlaena palustris)